Damri Melayani Rute Sei Ular – Malinau

Sekaduyan Taka, Senin 20/02/23

DAMRI atau Djawatan Angkoetan Umum Republik Indonesia secara resmi melayani rute Sei Ular – Malinau. Ini tentu menjadi kabar gembira bagi masyarakat perbatasan yang ada di ujung utara pulau Kalimantan. Sei Ular merupakan dermaga yang menghubungkan pulau Nunukan dengan daratan besar pulau Kalimantan. Hal ini menjadikan desa Sekaduyan Taka sebagai daerah strategis nasional yang tentunya butuh perhatian khusus dari pemerintah negara Republik Indonesia.

Read More

Untuk imformasi tarif Damri, rute Sei Ular – Sebuku Rp.80.000, Sebuku – Malinau Rp. 50.000 dan sebaliknya. Untuk jadwal keberangkatan dari Sei Ular – Malinau selang satu hari. Untuk saat ini tempat keberangkatan angkutan Damri berada di titik nol desa Sekaduyan Taka samping rumah pk Kades (Putra Sinar Jaya, berangkat setiap jam 09.00 wita.

Adapun keunggulan dari angkutan Damri adalah setiap penumpang akan mendapatkan asuransi perjalanan. Kemudian tarif penumpang dan barang relatif lebih murah dibanding angkutan lainnya.

Penulis: Madju La Mangoah

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *